Assalamu'alaikum Wr.Wb




A. PENDAHULUAN

     Pada hari ini saya akan memberikan tutorial cara menginstall linux Xubuntu

B. PENGERTIAN

      sebuah perangkat lunak yang berupa sistem operasi pada open source yang disebarluaskan secara gratis di bawah naungan lisensi GNU (Gnu Not Unix). Software ini merupakan turunan unix yang bekerja di berbagai jenis hardware komputer. Lisensi GNU memberikan program lengkap beserta sumber kodenya (source code).

Selain itu, GNU memberikan hak mengkopi kode sumber sebanyak mungkin bahkan mengubahnya sekalipun. Semua yang dilakukan itu legal di bawah payung lisensi. Pihak yang berkeinginan menarik biaya dalam penggandaan atau pengiriman program juga diperbolehkan oleh lisensi GNU.

Nama "Linux" berasal dari nama pembuatnya, yang diperkenalkan tahun 1991 oleh Linus Torvalds. Sistemnya, peralatan sistem dan pustakanya umumnya berasal dari sistem operasi GNU, yang diumumkan tahun 1983 oleh Richard Stallman. Kontribusi GNU adalah dasar dari munculnya nama alternatif GNU/Linux.

C. MAKSUD DAN TUJUAN

    - menggunakan sistem operasi open source
    - Keamanan linux terjamin dan tidak gampang mudah terkena virus
    - Sistem operasi yang cukup ringan dan hemat RAM serta ringan

D. WAKTU YANG DIBUTUHKAN

Sekitar 2-3 Jam

E. ALAT DAN BAHAN

Bootable Linux Xubuntu

F. PEMBAHASAN DAN TAHAPAN

    Sebelum melakukan install linux alangkah baiknya Backup terlebih dahulu data-data yang penting,agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan :D,Saya akan menginstall menggunakan Flashdisk yang sudah dijadikan bootable,kalian juga dapat menginstall melalui DVD,Oke langsung saja ke tutorialnya :

1. Atur BIOS menu first Boot atur ke Flashdisk ( jika menggunakan Flashdisk ) setelah diatur kemudian save,lalu proses booting akan berlangsung

2. Setelah selesai booting kemudian klik install Xubuntu


3. Kemudian pilih bahasa, Saya akan menggunakan Bahasa Inggris untuk sistemnya beserta bahasa pada sistem operasinya


4. Nah setelah selesai pilih keyboard layout,Langsung klik next saja


5. Kemudian dibagian updates dan and other software centang bagian "install third-party software for graphics and wifi hardware and additional media formats"



6. Setelah itu dibagian installation type pilih "something else"


7. Lalu akan ada partisi kosong seperti gambar dibawah ini ,klik new partition table,kemudian klik icon " + ", nah disini saya terlebih dahulu membuat partisi untuk swap,saya menggunakan RAM 2 GB jadi untuk swap nya 2x lebih besar dari RAM yang kalian miliki,dibagian "Use as" pilih "swap area" kemudian klik OK


8. Setelah selesai mempartisi swap kemudian lanjut partisi untuk root,klik bagian "+" pada free space,ukuran minimalnya sebenarnya 150GB, jadi jangan heran jika dipartisi saya kali ini sangatlah kecil karena saya menggunakan ( virtualbox ),pada Use As atur ke EXT4 jangan lupa mount poinnya menjadi root atau simbol "/", kemudian klik OK


9. kemudian klik dimana proses instalasi sistemnya ditaruh, kita cukup klik Ext4,klik install


10. klik continue


11. Pilih letak dimana kalian berada, misal JAKARTA, klik continue


12. kemudian berikan nama untuk linux anda dan berikan password, klik continue


13. Nah kemudian proses instalasi akan berlangsung,tunggu kira kira sekitar 10 menit


14. Jika proses instalali selesai kemudian klik restart now


15. Maka tampilan akan seperti ini jika sudah berhasil, linux siap untuk digunakan


F. Kesimpulan

    Bahwa dalam menginstall linux memanglah sedikit gampang-gampang susah jadi harus lebih paham terlebih dahulu sebelum install linux

G. Temuan Masalah

      Awal menginstall linux saya menemukan sebuah masalah yaitu Salah mempartisi sehingga linux tidak berjalan dengan normal,untuk solusinya saya menginstall ulang linux dan hasinya memuaskan

REFERENSI

    - https://id.wikipedia.org/wiki/Linux

sekian dulu tutorial kali ini tentang menginstall linux,mohon maaf bila ada kesalahan dalam tulisan maupun tata bahasa,terima kasih

Wassalamu'alaikum Wr.Wb